Friday, February 26, 2010

Mourinho : "Ambisi Kami dan Chelsea Sama Besarnya"

Jose Mourinho mengaku sangat bahagia ketika memenangkan pertandingan melawan Chelsea di UEFA Champions League, meski kini ia tidak merayakan kemenangannya yang dicetak pemain Inter 2-1 atas Chelsea. Jose juga berkata bahwa kedua tim tersebut mempunyai ambisi yang sama di Liga Champions.

"Tentu saja saya ini sangat bahagia di dalam hati saya. Saya sudah menantikan pertandingan ini sejak minggu lalu, bahkan sebulan sejak undian ini diambil. Saya ini adalah orang yang profesional, jadi saya harus memenangkan kesempatan yang satu ini juga harus profesional" tuturnya ketika sedang diwawancarai oleh sejumlah wartawan.

"Kadang-kadang sulit untuk mengungkapkan kualitas Anda. Ini adalah babak gugur sehingga Anda tahu kesalahan apapun yang bisa sangat mahal harganya. Ini adalah permainan antara dua tim dengan ambisi besar, dan salah satu dari mereka harus pulang." tutupnya mengakhiri wawancaranya.

Thursday, February 25, 2010

Kalah Kok Happy ya?


Nemanja Vidic dan Radoslav Kovac sedang tertawa bersama ketika di akhir pertandingan, padahal saat itu Westham kalah 0-3 atas Manchester United. Saya bingung mengapa mereka berdua bisa saling tertawa bersama? padahal yang seharusnya dilakukan oleh Kovac yaitu kesal atas kekalahan yang timnya perbuat. Kalah tapi bangga dan senang?

Ronaldo Ingin Berduet Lagi Dengan Rooney

Cristiano Ronaldo atau biasa dijuluki CR9 kini kembali menegaskan keinginannya yaitu berduet lagi dengan mantan rekan satu timnya di MU, Wayne Rooney. Ronaldo pada hari kemarin tiba di London untuk menghadiri peluncuran sepatu sepak bola Nike terbaru Superfly Vapor II, dan ia telah kedatangan sejumlah wartawan dari penjuru dunia.
"Saya sangat paham dengan kemampuan yang dimiliki oleh Wayne Rooney, dia adalah pemain yang brilian, tidak hanya di musim ini. Bagi saya Rooney masih tetaplah pemain yang sama, dia fantastis, seorang pemenang. Saya tidak tahu apakah masih mungkin namun saya ingin bermain lagi bersamanya suatu saat nanti, kenapa tidak? semuanya bisa terjadi." ujar Ronaldo ketika sedang diwawancari oleh wartawan.

Ronaldo juga mengakui bahwa ia sering melakukan kontak terhadap mantan rekannya di Manchester United, termasuk juga Sir Alex Ferguson. Wartawan telah menanyakan informasi apa yang didiskusikan dengan Ferguson, Ronaldo berkata "Itu masalah pribadi, apa yang saya bicarakan dengan Alex Ferguson" tuturnya.

Kini ia telah fokus dengan Real Madrid bersama Los Galaticos, ia ingin mengejar kemenangan dari Barcelona dan yakin para pemain bintang di Real Madrid akan juga mewujudkan bersama dirinya. "Satu tim tidak hanya tergantung dari satu pemain saja, saya berharap untuk bisa bermain bersama Barcelona di Barnabeu. Kami semua yakin akan memenangkan liga ini. La Liga kini sedikit berbeda, di Premier League permainan lebih cepat dan kuat. Sedangkan disini lebih ke teknik" tutupnya oleh Ronaldo.

Lionel Messi "Kecil-kecil cabe rawit"


Zlatan Ibrahimovic nampak takjub serta kaget ketika melihat rekannya, Lionel Messi yang sedang berhadapan dengan musuhnya. Ia berpikir bahwa Messi ini ternyata ganas juga dengan lawannya tersebut. "Ganas juga Messi, meski kecil-kecil gitu bisa jatuhkan lawan dan sekaligus tanpa takut-takutnya adu kepala dengan Cacau. Aku saja hanya berani nonton dari jauh" pikirnya dengan melihat dari jauh.

Who are the best football player you think?

Cristiano Ronaldo Slideshow